Bikin Passport Anak Itu Mudah

28.2.18

Aku mau berbagi informasi soal pembuatan passport anak, semoga bermanfaat buat ibu-ibu yang mau bikin passport kayak aku. 

Bulan Januari lalu bikin passport untuk Aksan, kami mau berencana berlibur ke LN bulan April. 
Hanya butuh waktu 1 hari sudah bisa bikin passportnya ko. Mudah kan, asalkan semua data sudah lengkap yaaa. Antri aja yang butuh proses menunggu (jangan lupa bawa camilan/makanan/minuman buat anak & kita), tapi kalau data sudah oke semua bisa cepat 1 hari dan langsung foto, 7 hari kerja sudah bisa ambil passportnya.
Yang harus diperhatikan juga untuk ambil nomer antrian di aplikasi HP jangan mendadak ya, karena kuota bisa full , kalian harus prepare untuk masalah ini.

Berikut tahapan yang harus dilakukan :

1. Download aplikasi di PLAY STORE 'ANTRIAN PASPOR '
2. Daftar dulu, siapkan username & password
3. Silahkan klik tempat imigrasi yang terdekat dan klik jadwal diinginkan
(sesuai langkah)
4. Print berkas antrian (ini harus di print untuk nanti menjadi data ambil nomer antrian disana dan harus sampai di meja imigrasi penerima data)
5. Siapkan berkas :
- Passport kedua orang tua Asli
- KK Asli
- Akte Lahir Orang tua (dibawa saja takut ditanya)
- Akte Lahir Anak Asli
- E-KTP kedua orang tua Asli
(apabila belum mendapat E-KTP, harus ada data dari keluruhan berupa E-KTP sementara yang ada barcodenya)

Jangan lupa semua berkas di Foto Copy yaa... masukkan dalam 1 Amplop besar.

Waktu itu aku dapat kuota yang siang (ada 2 sesi) . Sampai imigrasi jam 11:00 siang. Buka pengambilan nomer antrian sekitar jam 14:00. Antri panggilan menunggu sesi 1, cukup lama juga. Sekitar jam 17:00 baru dipanggil untuk cek berkas kelengkapan. Foto bisa langsung menunggu lagi, imigrasi tutup sampai selesai semua, tidak ada batas waktu jam pulang. 

Kalau kemarin aku ada  masalah dengan E-KTP jadi nggak bisa langsung pulang. Menunggu besok hari, karena E-KTP harus minta di kelurahan. Ternyata besoknya ke kelurahan E-KTP belum jadi, akhirnya cuma dikasih berkas sementara asli (yang ada barcodenya),. Balik lagi  ke kantor imigrasi (sebelumnya berkas sudah di cek jadi besoknya nggak pakai antri, dan langsung ketemu bapak yang waktu itu dii hari pertama urusin) & akhirnya baru bisa lolos wawancara & foto passport di imigrasi setelah berkas sesuai. Aksan pake lama waktu foto soalnya melet-melet terus hahaa... pake malu-malu segala mau difoto hahaaa... . Lalu....Allhamduilah 7 hari jam kerja sudah bisa diambil. 

Cuma masalah antri menunggu yang lama, kalau prosesnya cepat. Kemarin biaya  sekitar 350.000 untuk passport biasa.

Dan ternyata ke LN nggak jadi bulan April, malah jadinya bulan Februari ini, senangnyaaaa..cerita liburan kami segera di post =D 


No comments

Copyright © The Things She Love. Blog Design by SkyandStars.co